(Hari 2) Sosialisasi Perlindungan Khusus Anak (PKA) di Sekolah

Kegiatan Sosialisasi Perlindungan Khusus Anak di Sekolah yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan melalui Bidang Perlindungan Anak Kota Banjarmasin pada hari Rabu, 23 Oktober 2024 bertempat di Aula SMPN 34 Banjarmasin sekaligus pengukuhan satuan tugas Bersama Edukasi Siswa tentang Bullying (BESTY) bekerja sama dengan komunitas Kita Korban Bullying (KKB) Kota Banjarmasin. 

Peserta terdiri dari siswa calon anggota satgas BESTY dari SMP Negeri 34 Banjarmasin, SMP Negeri 6 Banjarmasin, SMA Negeri 1 Banjarmasin, SMA Negeri 5 Banjarmasin, SMA Negeri 7 Banjarmasin, SMK Negeri 1 Banjarmasin, dan MAN 1 Banjarmasin.

Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin, Dr. H. M. Ramadhan, SE.,ME.,Ak.,CA.,CGAM.,CFDP.,CAP.,CHRME sekaligus peresmian Satgas Siswa BESTY di 4 sekolah, yaitu SMAN 5, SMAN 1, SMKN 1 dan SMPN 34 Banjarmasin.


Acara dilanjutkan dengan paparan narasumber. Narasumber dalam kegiatan ini dari Kepala Satuan Bina Masyarakat Kepolisian Resor Kota Banjarmasin Mumung Sanjaya, dari Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Provinsi Kalimantan Selatan Ibu Dina Aprilia, M. Psi, Psikolog, dan dari Komunitas Kita Korban Bullying.






Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama