Kegiatan Perlindungan Perempuan dari Tindak Kekerasan

Bidang Perlindungan Perempuan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin melaksanakan kegiatan Perlindungan Perempuan dari Tindak Kekerasan dalam rangka Peringatan Hari Kartini tahun 2025 yang dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hj Ananda, di Ruang Banjarmasin Command Center (BCC), Balai Kota Banjarmasin, pada Selasa, 22 April 2025.

Tampak berhadir Ketua TP PKK Kota Banjarmasin, Hj Neli Listriani sebagai narasumber bersama Ketua PD Salimah Banjarmasin, Rimalia Karim.

Turut hadir juga Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Banjarmasin, Rusdiati dan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Banjarmasin, Dr. H. M. Ramadhan, SE.,ME.,Ak.



Menurut Wakil Wali Kota Banjarmasin, Ananda, kegiatan ini penting guna memperkuat koordinasi serta kompetensi petugas di lapangan untuk upaya perlidungan kekerasan terhadap perempuan dan anak.

"Kami berharap apabila terjadi kekerasan terhadap perempuan dan anak, masyarakat yang melihat hendaknya tidak tinggal diam, tetapi dapat turut memberikan laporan," ungkap Ananda.




Bahkan, lanjutnya, untuk kekerasan tidak hanya meluli soal kekerasan fisik semata, namun juga verbal, serta lainnya.

"Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin saat ini telah memiliki UPT khusus untuk penanganan tersebut," Ananda mengingatkan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama