Penilaian Peningkatan Kualitas Keluarga Daerah (PK2D) Kelurahan Sungai Bilu

Bertempat di kawasan wisata Kampung Hijau, Kelurahan Sungai Bilu, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin menyelenggarakan kegiatan Penilaian Peningkatan Kualitas Keluarga Kota Banjarmasin Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan pada hari Jum'at, 6 Oktober 2023.

Tim Penilai TPK2D Provinsi Kalimantan Selatan yang berasal dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Provinsi Kalimantan Selatan dipimpin oleh Kepala Dinas Bapak Adi Santoso, S.Sos., MM

Kegiatan dihadiri sekaligus dibuka oleh Wakil Wali Kota Banjarmasin Bapak H. Arifin Noor, didampingi  Wakil Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Ibu Hj. Hardiyanti. Turut hadir perwakilan SKPD se kota Banjarmasin, Camat dan Lurah se-kecamatan Banjarmasin Timur, Lurah Sungai Bilu beserta jajarannya, kader Peningkatan Kualitas Keluarga Daerah Kelurahan Sungai Bilu dan masyarakat kelurahan Sungai Bilu.

Dalam sambutannya, Bapak H. Arifin Noor menyampaikan apresiasi atas kegiatan Peningkatan Kualitas Keluarga yang dilaksanakan di Kelurahan Sungai Bilu. Diharapkan hasil yang dicapai bisa terus berlanjut serta meningkatkan taraf hidup warga Kota Banjarmasin khususnya Kelurahan Sungai Bilu 

Hadir sebagai penyaji capaian Peningkatan Kualitas Keluarga di Kelurahan Sungai Bilu Bapak Muhammad Ramadhan, SE., ME.Ak., CA selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Banjarmasin. Beliau turut memaparkan hasil nyata dan inovasi yang sudah dilakukan tim terpadu Peningkatan Kualitas Keluarga (TPK2D) Kota Banjarmasin di Kelurahan Sungai Bilu sebagai locus.

TPK2D adalah tim yang memiliki tugas merencanakan, mengkoordinasikan, mengevaluasi dan melaporkan pelaksanaan kegiatan pembinaan pembangunan ketahaan keluarga, serta memfasilitasi pembentukan tenaga kader pendamping keluarga.yang harus berperan aktif dalam mengadvokasi dan pendampingan permasalahan keluarga serta memberikan informasi, masukan dan pertimbangan yang diperlukan untuk peningkatan kualitas keluarga.




Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama